Penulis :
Muhammad Hamid Ali Asyhar
Mahasiswa AFI angkatan 2020
1
Di sana aku pernah menyatakan suatu cinta yang sangat tulus
Namun hanya lara yang kudapat
Hanya lara dan lara yang tak dapat diobati
Kecuali dengan menatapnya
Dirangkulan mesra
Aku menitip sedikit doa penuh rasa syukur padanya
Tak ada keinginan untuk pergi dan menemukan rintihan tangis lagi
2
Benar tanpa rasa rindu tak meratap
Hingga langkah demi langkah
Sunyi demi sunyi
Ratapan seorang pujangga desa
Yang menyukai sosok terkaya
Dia membantu tanpa pamrih
Mengiyakan tanpa iya
Tidak karuan aku hanya cinta padanya
3
Jangan pernah mengeluh akan suatu hal yang kau ketahui
Dan menapak bukan tentang segalnya
Merindu bukan hanya dari lisan tapi perbuatan
Dan engkau pelengkap atas segala hal yang aku baru tahu
Denganmu semua nya terlihat mengasyikkan
Denganmu semua terasa terlengkapi
Ratapan demi suatu hal yang kau tahui pasti
4
Rindu dalam dekapan rindu
Antara kesusahan
Antara semua hal yang kau ketahui pasti
Jangan terlalu rindu padaku
Hingga kau lupa kemana
Kau akan kembali
Dalam dekapan rasa, aku rindu
Tak apa tak pernah bertemu
Aku belum pernah menemukan
Seorang yang kucintai
Seperti ini
5
Tidak ada yang membutuhkan sesuatu
Kecuali dengan harapan, dan harapan yang kusuka
Dan diantara antara-antara
Yang dibutuhkan olehnya
Hingga masa demi masa hanya kau seorang
Yang kucintai dan salah satu dari mereka
6
Selama ini aku berjuang
Sendirian
Namun tiap-tiap yang bertemu denganku
Semua takut dan aku tidak tahu masalahnya
Aku hanya memperjuangankan
Satu-satunya cintaku
Walau tidak ada yang berkehendak
Aku akan maju sendiri
Tanpa was-was
7
Rindu separuh waktu
Terluka pada masa ini
Terkulai dalam ratapan nasib
Bersuara dalam untaian rasa
Disana aku merindu
Di sepi gulana hanya ada rasa per-rasa yang ada
Tentang ketakutan tak ada sama sekali
Rindu ini mencekam hingga tak bisa diungkapkan
0 Komentar